Khasiat,Komposisi dan Harga Em Kapsul

Khasiat,Komposisi dan Harga Em Kapsul
Em Kapsul Membantu melancarkan Haid
Jamu Em Kapsul sangat membantu wanita yang mengalami gangguan menstruasi/datang bulan. Karena jamu ini selain mengatur dan memperlancar haid juga mengobati sakit perut/rasa nyeri/pegal-pegal, mencegah bau badan tidak sedap pada masa haid dan keputihan. Jamu Em kapsul dibuat berdasarkan resep tradisional indonesia, mengandung akar tumbuh-tumbuhan dan rempah-rempah yang berkhasiat dan tidak membahayakan kesehatan. Sesuai dengan perkembangan jaman, ramuan tradisional ini lebih sempurna  dan praktis pemakaiannya karena dibuat dalam bentuk pil/kapsul.

Khasiat dan Kegunaan
Membantu melancarkan haid dan meredakan nyeri haid.

Kegunaan lain
Mengatasi rasa nyeri haid dan menambah stamina tubuh.

Mekanisme kerja
Nigellae sativae semen (jintan hitam) berfungsi memberikan efek relaksasi sehingga haid menjadi lancar.
Coriandri fructus (ketumbar), Foeniculi fructus (adas), Anisi vulgaris fructus (adas manis) dan Cinnamomi cortex (kayu manis) mempunyai kemampuan sebagai anti nyeri (analgesik).
Curcumae rhizome (kunir) mempunyai efek anti bakteri dan juga memperlancar haid.
Piperis nigri fructus (merica hitam) sebagai penambah stamina tubuh.
Phyllanthi herba (meniran) berfungsi sebagai peluruh haid.

Komposisi
 Anisi vulgaris Fructus Extract    82.50    mg
Curcumae Rhizoma Extract    82.50    mg
Foeniculi Fructus Extract    82.50    mg
Piperis nigri Fructus Extract    82.50    mg
Cinnamomi Cortex Extract    55.00    mg
Coriandri Fructus Extract    55.00    mg
Nigellae sativae Semen Extract    55.00    mg
Phyllanthi Herba Extract    55.00    mg

Cara Pemakaian
Minumlah secara teratur 2 kali @ 2 kapsul mulai 4-5 hari sebelum datang haid. Dosis dapat ditingkatkan atau dikurangi sesuai dengan kebutuhan.

PERHATIAN
 Wanita hamil dilarang minum kapsul ini.
Simpan pada suhu kamar (25-30⁰C)


Kemasan dan Kisaran Harga
Box isi 12 kapsul. Harga Rp. 11.000
POM TR 082 383 361

Diproduksi Oleh :
Borobudur
Natural Herbal Industry
Semarang-Indonesia

Previous
Next Post »