Komposisi, Dosis, Harga Teosal Tablet

Komposisi, Dosis, Harga Teosal Tablet
Teosal Tablet


Komposisi
Tiap tablet mengandung:
Salbutamol       1  mg
Theophylline  130 mg

Farmakologi
  • Salbutamol merupakan suatu senyawa selektif merangsang reseptor β-2 adrenergik pada otot bronkus.
  • Theophylline merupakan turunan methylxanthine yang mempunyai efek antara lain merangsang susunan saraf pusat dan melemaskan otot polos terutama bronkus.

Indikasi
Sebagai bronkodilator pada penderita asma bronkial dan bronkitis kronis.

Kontraindikasi

  • Hipertiroidisme.
  • Tirotoksiklasi.
  • Penderita tukak lambung.
  • Penderita yang hipersensitif terhadap salah satu komponen obat.

Dosis
Dewasa      : 3 kali sehari, 1 tablet.
Anak – anak 6 – 12 tahun  : 3 kali sehari, ½ tablet

Peringatan dan Perhatian
  • Hati – hati penggunaan pada penderita dengan hipertiroidisme, penyakit jantung, dan hipertensi berat.
  • Hati – hati penggunaan pada penderita penyakit hati, epilepsi dan laktasi, wanita hamil, anak – anak dibawah 6 tahun, penderita usia diatas 55 tahun terutama pada pria dan pada penderita penyakit paru – paru kronik.
  • Jangan diberikan bersama – sama obat dari golongan Beta-blocker.
  • Hati – hati pemberian pada hipoksemia.
  • Dapat terjadi retensi urin pada penderita hipertropfi prostat.
  • Dapat mengiritasi saluran gastrointestinal.

Efek Samping
  • Pada dosis yang dianjutkan tidak ditemukan efek samping yang serius.
  • Pada dosis besar dapat menyebabkan tremor halus pada otot skelet, palpitasi, takikardia, sakit kepala.
  • Gejala yang mungkin timbul yaitu gangguan pada lambung seperti rasa mual, muntah.
  • Pada anak – anak bisa terjadi : hematemesis, stimulasi SSP-diaforesis dan demam.
  • Reaksi hipersensitivitas : angioedema, urtikaria, bronkospasm, hipotensi, dan kolaps pernah dilaporkan tetapi jarang.
  • Hipokalemia.

Interaksi Obat
Theophylline bersifat antagonis terhadap aktivitas urikosurik dari turunan pirazolon terhadap probenesid dan terhadap sulfinpirazon.



Kemasan dan Kisaran Harga
kotak isi 10 strip @10 tablet
Harga Rp. 3.300 per strip
No.Reg. DKL8805004810A1

Harus Dengan Resep Dokter

Diproduksi oleh :
PT. Dexa Medica
Palembang-Indonesia
Previous
Next Post »