Inerson Salep Indikasi Dosis dan Kisaran Harga

INERSON® Salep Preparat Kortikosteroid Untuk Kulit

Inerson Salep Indikasi Dosis dan Kisaran Harga

Komposisi

Tiap gram salep mengandung :
Desoximetasone         2,5 mg

Khasiat

INERSON® mengandung Desoximetasone, suatu kortikosteroid yang mempunyai khasiat sebagai antiflogistik, antipuritik.

Indikasi

Berbagai macam eksema, dermatitis dan psoriasis.

Kontraindikasi

  • Penderita yang hipersensitif terhadap Desoximetasone.
  • Reaksi kulit terhadap vaksinasi, T.B.C kulit.
  • Penyakit kulit karena virus

Efek Samping

Pada pengobatan jangka panjang dengan preparat yang mengandung kortikosteroid, dapat timbul gejala-gejala hipopigmentasi, atropi kulit dan stria.
Kadangkala juga terjadi iritasi kulit seperti rasa gatal dan rasa panas.

Peringatan Dan Perhatian

  • Cegah penggunaan pada mata
  • Hindari pemakaian yang luas ata lama pada kehamilan.
  • Bila terjadi reaksi iritasi, hentikan pengobatannya.
  • Pengobatan pada daerah kulit yang luas dan/atau jika digunakan dalam waktu yang lama, dapat timbul efek sistemik yang disebabkan oleh penyerapan kortikosteroid melalui kulit.

Aturan Pakai

Oleskan tipis – tipis, sehari 2-3 kali pada tempat yang gatal, lalu gosok secara merata.

Lihat Juga Obat Kortikosteroid Topikal Lainnya


Kemasan dan Kisaran Harga

Tube berisi 15 g netto
Harga : Rp. 37.057
Reg. No. : DKL8817605230A1

HARUS DENGAN RESEP DOKTER

SIMPAN DIBAWAH SUHU 300 C
TERLINDUNG DARI CAHAYA
JANGAN DISIMPAN DALAM LEMARI PEMBEKU

Diproduksi oleh:
PT. Interbat
Jl. H.R.M Mangundiprojo no.1
Buduran, Sidoarjo-61252
Jawa Timur, Indonesia
Previous
Next Post »